You need to enable javaScript to run this app.

RB Berakhir, Jawara Diumumkan, Yayasan Titip Harapan, Dr. Ibnu Jadikan Tamsis Role Model

  • Senin, 10 Mei 2021
  • Berita
  • Humas TSB
  • 1613 Views
RB Berakhir, Jawara Diumumkan, Yayasan Titip Harapan, Dr. Ibnu Jadikan Tamsis Role Model
STKIP Tamsis Bima, menggelar kegiatan RB pada Ramadhan 1442 H. Kegiatan yang mengusung tema, puasa tak menghentikan karya, manjaring peserta dari sekolah dasar sampai mahasiswa.

STKIPTSB.AC.ID | 10/05/2021 – Setelah dijalankan selama dua pekan, program Ramadhan Beradab (RB), berakhir. Dari empat item kegiatan, tiga di antaranya yang merupakan matalomba yang melibatkan siswa sekolah dasar sampai mahasiswa menyerahkan penghargaan pada 34 jawara. Saat memberikan sambutan, Ketua Yayasan Lembaga Pendidikan Taman Siswa Bima yang diwakili Buhari, SE menitipkan harapannya. 

“kegiatan-kegiatan positif seperti ini harus terus ditingkatkan. Insya Allah tahun depan kita akan siapkan serta akan lebih memantapkan kegiatan-kegiatan ini,” ujarnya dalam sambutan di lokasi kegiatan, Meeting Room STKIP Taman Siswa (Tamsis) Bima, Sabtu (8/5/2021). 

Ia juga berharap kegiatan yang mengusung visi penguatan iman dan taqwa itu menjadi agenda tahunan. “Kami berharap kegiatan Ramadhan Beradab bisa dijadikan agenda rutin bagi implementasi visi dan misi STKIP taman Siswa Bima,” sampainya. 

Sementara itu, Ketua STKIP Tamsis Bima, Dr. Ibnu Khaldun Sudirman, M.Si., dalam menegaskan bahwa pihaknya akan selalu berbenah. Ia menargetkan, kampus yang dipimpinannya akan menjadi role model dalam berbagai kegiatan.  Terlebih untuk peningkatan Imtaq dan Iptek. 

“Kami akan hadir sebagai kampus role model dalam berkegiatan, khususnya kegiatan peningkatan Imtaq dan Iptek. Kami akan terus memegang prinsip terus berlari untuk mengejar ketertinggalan. Enam peserta dari mahasiswa akan ada pembinaan berkelanjutan untuk persiapan ke MTQ nasional tingkat mahasiswa,” katanya. 

Sementara itu ketua panitia, Ramli, M.Pd., pada media ini mengatakan, kualitas peserta yang mengikuti lomba nyaris setingkat. Sehingga panitia pelaksana awalnya merasa kesulitan untuk menentukan juara dari masing-masing lomba. Peserta yang hadir sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang diselenggarakan. 

“Namun pada kegiatan ini (RB, red) MAN 1 Bima menjadi salah satu sekolah yang berhasil menyabet piala melebihi sekolah-sekolah lain. Saat kami tanya kepada pembina sekolah tersebut, beliau menegaskan bahwa MAN 1 Bima selalu concern dengan kegiatan keagamaan menurut pembinanya (Nirwan S.Pd.I, red) sekolah sudah menyiapkan anak-anak yang memiliki kualitas dalam hal-hal tertentu, sehingga jika tiba lomba sekolah tidak mengalami kesulitan untuk memilih siswa untuk dikutkan, karena telah dilakukan pembinaan secara intensive dalam kurun waktu yang sangat lama, sehingga itulah modal mereka untuk juara,” papar Ramli. 

Untuk diketahui, STKIP Tamsis Bima, menggelar kegiatan RB pada Ramadhan 1442 H. Kegiatan yang mengusung tema, puasa tak menghentikan karya, manjaring peserta dari sekolah dasar sampai mahasiswa. Adapaun lomba yang diadakan adalah Lomba Tamsis Mengaji yang diperuntukan bagi mahasiswa, Lomba Milenial Berdakwah dan Hifzil Quran untuk pelajar tingkat sekolah dari sampai menengah atas. 

Adapun peserta yang mendaftar pada masing-masing lomba tersebut mencapai ratusan, hal ini membuktikan bahwa Tamsis mampu hadir sebagai media bagi pendidikan untuk sennatiasa meningkatkan kualitas pendidikan di Bima khususnya, hal ini sesuai dengan visi dan misi kampus Beradab. 

Acara juga diselingi dengan persembahan dua lagu religi dari Maramis Tamsis Beradab yang belum lama dibentuk. Grup musik religi tersebut dikordinatori oleh pemain biola beken, Fuadi. Anggota yang terlibat merupakan mahasiswa prestasi. (TSB05)

Bagikan artikel ini:
Dr. Ibnu Khaldun, M.Si.

- Ketua -

STKIP Taman Siswa Bima saat ini mengemban visi untuk "MENJADIKAN PERGURUAN TINGGI PENDIDIKAN BERADAB DENGAN KEUNGGULAN KEWIRAUSAHAAN PADA TAHUN 2025".…

Berlangganan
Banner